5 Pemain Kunci Dalam Barcelona

1. Lionel Messi


 Pemain Terbaik Dunia 2011 ini akan menjadi kunci utama permainan Barcelona. Fungsi utama Messi adalah sebagai pemain yang mengambil bola dari garis tengah dan mendistribusikan ke sektor penyerangan Barca. Messi memiliki kebebasan untuk menggiring, melepaskan umpan dan mengeksekusi secara langsung bola yang dikuasainya.


2. Xavi Hernandez


Maestro putaran 360 derajat ini akan bertugas sebagai playmaker utama  Barcelona. Xavi lah yang akan menentukan ritme dari Barca. Kemampuan passingnya akan menjadi elemen penting ball possession dan penyuplai umpan-umpan matang bagi sektor penyerang Tim Catalan. Selain mengumpan, bersama Iniesta dan Busquet, Xavi akan bertugas untuk memutus suplai bola dari lini tengah Manchester United.


3. Andres Iniesta


Raja dribble Tim Nasional Spanyol ini akan berfungsi sebagai pendobrak dari lini tengah Barcelona. Iniesta akan bahu membahu bersama Xavi dan Messi dalam menguasai ball possession sambil sesekali melakukan manuver masuk ke dalam kotak pinalti lawan. Kemampuan dribble ajaib Iniesta akan menjadi kunci dalam membantu Messi dan Villa membongkar pertahanan super kokoh tim Manchester United.


4. Dani Alves


Sejak Messi menjadi penyerang tengah, posisi penyerangan sayap kanan mutlak dimiliki Alves. Dengan kemampuan stamina yang luar biasa, Dani Alves sanggup berlari tanpa henti menyisir sektor kanan Barcelona. Walaupun diplot sebagai bek kanan, namun fungsi sebenar Alves adalah winger kanan Barcelona. Ia bertugas untuk membongkar pertahanan lawan dengan kecepatan over lapping dan crossing-crossing matangnya.

5. Carles Puyol


Siapa yang tak kenal bek tangguh berambut kriwil ini. Saat Puyol bermain, pemain sekelas Cristiano Ronaldo pun akan bertekuk lutut dengan mudah. Puyol yang memiliki posisi asli di bek kanan adalah nyawa utama pertahanan Barcelona. Kemampuan marking Puyol saat ini adalah yang paling kuat dan sempurna. Selain dilengkapi dengan kemampuan fisik dan teknik, Puyol juga mampu menjadi komando yang sempurna di lini pertahanan Barcelona.

No comments:

Post a Comment